KPU Kobar Tetapkan 201.834 Daftar Pemilih Tetap untuk Pilkada 2024

KOBAR.korantekad.id.– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kotawaringin Barat (Kobar) resmi menetapkan daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 201.834 pemilih untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Barat tahun 2024. Keputusan ini diambil dalam rapat pleno terbuka yang digelar pada Sabtu (21/9/2024) di Ballroom Hotel Brits, Pangkalan Bun.

Rapat pleno yang dimulai sejak pukul 09.00 WIB berjalan cukup dinamis. Proses rekapitulasi berlangsung panjang karena beberapa data pemilih harus direvisi. Rapat bahkan sempat diskors beberapa kali sebelum akhirnya rampung pukul 15.00 WIB.

Ketua KPU Kobar, Chaidir, menyampaikan bahwa total DPT yang ditetapkan berjumlah 201.834 pemilih, dengan rincian 103.074 pemilih laki-laki dan 98.760 pemilih perempuan. Para pemilih ini tersebar di 413 TPS yang terletak di desa/kelurahan di enam kecamatan Kabupaten Kotawaringin Barat.

“Memang ada dinamika dalam rapat, terutama terkait masukan dari berbagai pihak,” ujar Chaidir.

Chaidir menjelaskan bahwa koreksi dari Bawaslu menyebabkan adanya perubahan pada jumlah Daftar Pemilih Sementara (DPS). Terdapat 9 pemilih yang dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) berdasarkan koreksi Bawaslu, termasuk 8 pemilih yang meninggal dunia dan 1 pemilih yang menjadi anggota TNI.

“Dengan koreksi ini, total DPT sebanyak 201.834 pemilih sudah final dan akan digunakan dalam Pilkada yang digelar pada 27 November 2024,” tambahnya.

Chaidir juga menyampaikan apresiasi kepada para petugas Pantarlih, PPS, dan PPK yang telah bekerja keras selama beberapa bulan untuk memastikan data pemilih yang akurat.

“Semoga hasil penetapan ini menjadi yang terbaik, karena sudah melalui proses yang panjang dan ditanggapi oleh berbagai pihak,” pungkasnya.(Kardianur)

About SOPIAN PANGKALBUN

Check Also

Ini Identitas Korban Kecelakaan Maut di Pasar Hongkong Kota Jambi, Usai Ditabrak Mitsubishi Pajero Sport

JAMBI (korantekad.id) – Kecelakaan maut di Pasar Hongkong Kota Jambi membuat heboh warga sekitar. Peristiwa …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *